BUNGA RAFFLESIA MEKAR di PADANG GUCI HULU, KAUR, BENGKULU

Kamis, 06 September 20120 komentar

Salah satu kebanggaan masyarakat Bengkulu yang merupakan puspa langka Indonesia bahkan Dunia, bunga Rafflesia Arnoldi tumbuh di sekitar kawasan perkebunan milik warga Desa Manau Sembilan Kecamatan Padang Guci Hulu Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu. 

Bunga Rafflesia mulai mekar sejak 7 hari yang lalu, di katakan oleh pemilik  kebun  di kawasan ini sudah mencapai tiga kali mekar, (hanya saja sang pemilik kebun berangganggap bahwa ini hanyalah bunga biasa sehingga tidak diberitahu kepada orang-orang). Dikawasan ini terlihat satu Bunga Rafflesia siap mekar dan satu yang sudah membangkai.

Lokasi tumbuhnya Bunga Rafllesia Arnoldi ini mudah dijangkau pengunjung karena letaknya tidak jauh  dari rumah penduduk desa manau Sembilan Kecamatan Padang Guci Hulu Kabupaten kaur Provinsi Bengkulu, hanya berjarak lebih kurang 3 kilo dan pengunjungpun bisa menggunakan kendaraan roda dua untuk benar-benar sampai kelokasi.
 
Tumbuhnya Bunga Rafflesia di Hutan Kawasan Padang Guci Hulu ini, bisa dimanfaatkan menjadi sumber pendapatan warga, karena setiap Bunga Rafflesia mekar selalu dipadati oleh pengunjung baik dari Provinsi Bengkulu maupun dari Propinsi lain untuk melihat dari dekat puspa langka Indonesia tersebut.













Referensi : bengkuluprov.go.id
Semoga Bermanfaat...!!!
Silahkan Klik "LIKE" jika Artikel Ini Menarik..
Share this article :

Posting Komentar

 
Follow Us : Facebook | Twitter | G +
Copyright © 2012. Padangguci Onstar - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Template Edited by Nopri Anto
Proudly powered by Blogger